BTalk Ketua Psikolog Kalsel Sukma Noor Akbar Ingatkan Orangtua tentang Anak Gunakan Gadget

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ketergantungan anak-anak terhadap gadget, sering tak ingat waktu.

Belum lagi persoalan konten. Orangtua kerap kewalahan memberikan batasan. Sebabnya, gadget juga diperlukan anak untuk belajar online.

Mengenai hal ini menjadi perbincangan di Program BTalk Banjarmasin Post Bicara Apa Saja, Sabtu (14/8/2021)  pukul 16.00 Wita, menghadirkan Ketua Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) Kalsel, Sukma Noor Akbar, MPsi. 

Program live ini dipandu jurnalis Banjarmasin Post, Edi Nugroho, dan bisa disimak ulang di Instagram Banjarmasin Post, Youtube Banjarmasin Post News Video dan Facebook BPost Online.

Menurut Sukma, kemajuan teknologi memang tak bisa dihindari. Seperti dulu mulai tahun 80-an booming permainan game watch.

Baca juga: BTalk, Ekonomi Syariah di Masa Pandemi Menurut Akademisi Uniska MAB Kalsel

Baca juga: BTalk, Psikolog dari ULM Kalsel Galuh Dwinta Sari Imbau Orangtua Cermat Melihat Bakat Anak

Kemudian tahun 90-an hingga 2000-an ramai game konsol yang membuat anak-anak zaman itu tergila-gila. Bahkan ada rentalnya segala. 

"Saat ini adalah era serba digital. Anak-anak sekarang lahir dan tumbuh sebagai generasi digital, generasi alfa. Ibaratnya saat lahir sudah kenal gadget," ujarnya.

Gadget sama halnya dengan hadirnya televisi zaman dulu adalah hal yang netral. Suatu kelaziman zaman.

Tinggal bagaimana si penggunanya saja memanfaatkan. Sebab, alat itu bisa menjadi pisau bermata dua. Bisa menjadi manfaat dan bisa mendatangkan petaka. 

"Orangtua juga harus introspeksi diri bahwa siapa yang sebenarnya mengawali pengenalan gadget kepada anak. Makanya, orangtua perlu mengontrol anaknya supaya gagdet itu memberikan manfaat dengan pembatasan pemakaian," urai Sukma. 

Program BTalk membahas cara jitu batasi anak menggunakan gadget, hadirkan Ketua Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) Kalimantan Selatan (Kalsel), Sukma Noor Akbar, MPsi, sebagai narasumber, Sabtu (14/8/2021). Program BTalk membahas cara jitu batasi anak menggunakan gadget, hadirkan Ketua Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) Kalimantan Selatan (Kalsel), Sukma Noor Akbar, MPsi, sebagai narasumber, Sabtu (14/8/2021). (BANJARMASINPOST.CO.ID/SALMAH SAURIN)

Related Posts

0 Response to "BTalk Ketua Psikolog Kalsel Sukma Noor Akbar Ingatkan Orangtua tentang Anak Gunakan Gadget"

Post a Comment