Pelaku Pemalakan di Sijunjung Ditangkap Warga Tak Terima hingga Turun ke Jalan Bikin Macet

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar

TRIBUNPADANG.COM, PADANG - Viral sejumlah warga turun ke jalan hingga bikin macet di Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (9/8/2021) malam.

Mereka turun ke jalan diduga karena tak terima ada warga yang ditangkap atas melakukan pemalakan atau premanisme.

Informasi yang didapat, warga sempat memblokir jalan hingga membuat kemacetan di Jalan Lintas Sumatera, Kenagarian Tanjung Lolo, Kabupaten Sijunjung.

Baca juga: Polres Sijunjung Tangkap Preman Tukang Palak yang Aniaya Pekerja Proyek, Korban Mengalami Luka Tusuk

Baca juga: Polres Sijunjung Gelandang 6 Pria yang Diduga Meminta Uang Sopir di Jalan Lintas Sumatera

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan, petugas sudah diturunkan ke lokasi kejadian.

"Ada aduan dari masyarakat untuk menertibkan premanisme di sana," kata Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Selasa (10/8/2021).

Kata dia, sejumlah orang diduga sebagai pelaku aksi premanisme telah diamankan oleh Polres Sijunjung.

"Beberapa orang diamankan oleh Polres Sijunjung, tapi petugas sudah diturunkan di lokasi untuk mengatur lalu lintas," katanya. (*)

Related Posts

0 Response to "Pelaku Pemalakan di Sijunjung Ditangkap Warga Tak Terima hingga Turun ke Jalan Bikin Macet"

Post a Comment