Tak Ditemukan Bekas Pengereman Sopir Pajero Kecelakaan Maut Vanessa Angel Bisa Jadi Tersangka

TRIBUN-MEDAN.COM - Pasangan artis Vanessa Angel dan Febri Ardiansyah mengalami kecelakaan pada Kamis (4/11/2021) dan menjadi korban tewas.

Terkait insiden itu, polisi menyebut tak menemukan adanya bekas pengereman di lokasi kejadian.

Untuk itu, sopir mobil Pajero yang mengalami kecelakaan tersebut ada kemungkinan menjadi tersangka.

Diketahui mobil tersebut dikendarai oleh Tubagus Muhammad Joddy Pramas Setya (24).

Kecelakaan terjadi di ruas Tol Nganjuk pada Kamis 12.36 WIB, tepatnya di Km 672.

[embedded content]

Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Timur Kombes Pol Latif Usman mengatakan, sopir yang membawa Vanessa Angel dan suaminya, Febri Adriansyah, berpotensi ditetapkan sebagai tersangka.

"Iya (kemungkinan sopir ditetapkan sebagai tersangka). Dilihat dulu hasil olah TKP bagaimana," ujar Usman.

Hal itu lantaran adanya beberapa pelanggaran yang dilakukan.

Dari pengamatan polisi, diduga mobil yang ditumpangi Vanessa melaju di atas 100 kilometer per jam.

Related Posts

0 Response to "Tak Ditemukan Bekas Pengereman Sopir Pajero Kecelakaan Maut Vanessa Angel Bisa Jadi Tersangka"

Post a Comment